“Kok cuma secuil bang !”
“Lho, ada pepatah bilang : “secuil demi secuil lama-lama jadi segepok !”
Halo Kawan semua !
Percakapan diatas bukan termasuk dalam yang kita bahas teman. Permasalahannya bukan antara secuil ato segepok. Coba lihat dah judulnya, kita akan bahas cerita-cerita para perubah zaman yang walaupun cuma secuil tapi mudah-mudahan manfaatnya bisa bercuil-cuil sampe bergepok-gepok (lho knapa si cuil dan si gepok laris banget yak).

Franklin Delano Roosevelt
Pada usia 39 tahun, yakni tahun 1921 lelaki yang disebut oleh Oliver Wendell Holmes memiliki “kecerdasan kelas dua tetapi kematangan emosi kelas satu” ini terserang penyakit lumpuh hingga akhir hayatnya.
Anggapan banyak orang, kelumpuhan bisa membuat mereka patah semangat, karamnya cita-cita. Akan tetapi tidak membuat sosok yang satu ini menyerah dan berdiam diri, dia mempunyai visi yang sangat besar yaitu mewujudkan perdamaian dunia yang tengah berkecamuk dilanda PD I.“The show must go on!”
Begitulah yang selalu ia katakana, walaupun tertatih-tatih dan dengan bantuan kursi roda FDR tetap berjuang demi terwujudnya perdamaian sejati. Tahun 1932, ia dipilih sebagai presiden Amerika Serikat. Secara berturut-turut kembali dipilih 3 tahun berikutnya.
Dan salah satu bukti nyata keeksistensiannya di dunia dan tercatat dalam sejarah adalah ditandatanganinya Atlantic Charter tanggal 10 April 1945. Wow!!
Ternyata kelemahan dan kekurangan yang kita miliki bisa menjadi kekuatan yang luar biasa dalam hidup kita, jika kita memiliki semangat membara untuk mengejar cita-cita, mengubah hambatan jadi peluang, menembus keterpurukan dan terbang dengan segala kesuksesan bukan mustahil terjadi.

Jangan merasa diri kita lemah Kawan !!
Yuk lejitkan potensi raih prestasi.

One Response so far.

  1. wah,blognya membangun banget yah!!
    cocok buat anak muda..